Bismillah
Allah Azza wa Jalla berfirman,
Dan ketahuilah, ( ﻭَﺍﻋْﻠَﻤُﻮﺍ )
sungguh hartamu ( ﺃَﻧَّﻤَﺂ ﺃَﻣْﻮَﺍﻟُﻜُﻢْ )
dan anak-anakmu ( ﻭَﺃَﻭْﻻَﺩُﻛُﻢْ )
itu cobaan ( ﻓِﺘْﻨَﺔُُ )
dan sesungguhnya Allah ( ﻭَﺃَﻥَّ ﺍﻟﻠﻪ )
disisi--Nya ( ﻋِﻨﺪَﻩُ )
pahala yang besar ( ﺃَﺟْﺮُُ ﻋَﻈِﻴﻢُُ )
[Qs.Al Anfal ( 8 ) :28].
Didalam Tafsir dijelaskan :
Syaikh Abdurrahman bin Nashir As Sa’di rahimahullah berkata, Karena seorang hamba diuji dengan harta-bendanya dan anak-anaknya, kemudian kemungkinan kecintaannya terhadap hal itu akan membawanya mendahulukan hawa-nafsunya daripada menunaikan amanatnya. Allah memberitakan, bahwa harta dan anak-anak itu hanya sebagai cobaan. Allah Subhanahu wa Ta’ala menguji para hambaNya dengan keduanya. Dan sesungguhnya keduanya sebagai pinjaman, yang akan ditunaikan kepada (Allah) Yang telah memberikannya, dan akan dikembalikan kepada Dia Yang telah meminjamkannya. Sesungguhnya di sisi Allah terdapat pahala yang besar. Jika kamu memiliki akal dan fikiran, maka utamakanlah karuniaNya yang agung daripada kenikmatan yang kecil, sementara, dan akan binasa. Maka orang yang berakal akan menimbang antara perkara-perkara dan mengutamakan perkara yang lebih pantas untuk diutamakan dan lebih berhak untuk didahulukan.
[Tafsir Taisir Karimir Rahman, surat Al Anfal ayat 28].
Mudah2an Allah selalu jaga kita dengan kebaikan Aamiin.
http:// Abuafka.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar